PERSPEKTIF SISWA SMK MELANJUTKAN KE PERGURUAN TINGGI
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perspektif siswa SMK TI Airlangga untuk melanjutkan studi ke perguruan tinggi dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Variabel yang digunakan yakni potensi diri, motivasi, ekspektasi, peluang, lingkungan sosial, situasi kondisi, dan institusional. Subjek penelitian ini adalah siswa SMK TI Airlangga kelas XII tahun ajaran 2020/2021. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling, diperoleh responden sebanyak 65 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan angket (kuesioner) selanjutnya data yang terkumpul dilakukan pengujian validitas dan reliabilitas sebelum dianalisis, satu variabel yakni situasi dan kondisi tidak reliabel sehingga tidak dimasukkan ke dalam analisis data. Berdasarkan penelitian ini, hasil analisis data secara deskriptif memberikan informasi bahwa minat siswa SMK TI Airlangga untuk melanjutkan studi ke perguruan tinggi cukup tinggi yaitu sebanyak 85%, dimana berdasarkan hasil yang diperoleh melalui analisis data dengan regresi linear berganda dengan tingkat kepercayaan 99% hal ini dipengaruhi oleh variabel motivasi.
Article Details
References
Indriyanti, N., & Ivada, E. (2013). FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI MINAT MELANJUTKAN PENDIDIKAN KE PERGURUAN TINGGI PADA SISWA KELAS XII AKUNTANSI SMK NEGERI 6 SURAKARTA TAHUN 2013. 1(2).
Mar’ati, F. (2018). FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT MELANJUTKAN STUDI KE PERGURUAN TINGGI SISWA SMK MUHAMMADIYAH 1 BANTUL TAHUN AJARAN 2017/2018 Fitriatun Mar’ati. Pendidikan Dan Ekonomi, 7(4), 367–374.
Setiaji, K., & Rachmawati, D. (2017). Minat Melanjutkan Studi Perguruan Tinggi Siswa Smkn Kota Semarang. Jurnal Pendidikan Ekonomi, 10(1), 52–67. https://doi.org/10.17977/um014v10i12017p052
Taherdoost, H. (2018). Sampling Methods in Research Methodology; How to Choose a Sampling Technique for Research. SSRN Electronic Journal, (September). https://doi.org/10.2139/ssrn.3205035