HUBUNGAN MOBILISASI DINI POST SECTIO CAESAREA DENGAN PROSES PENYEMBUHAN LUKA OPERASI DI RSUD PANDAN

Main Article Content

Nur Aliyah Rangkuti Yunella Zein Novita Sari Batubara Mei Adelina Harahap M. Ali Sodikin

Abstract

Persalinan bisa terjadi secara fisiologis maupun patologis. Persalinan patologis kadang membutuhkan tindakan pembedahan (Sectio Caesarea). World Health Organization (WHO), rata-rata sectio caesarea 5-15% per 1000 kelahiran didunia. Proses penyembuhan luka post sectio caesarea yang normal adalah 6-7 hari postpartum. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan mobilisasi dini post sectio caesarea dengan proses penyembuhan luka operasi di RSUD Pandan Tapanuli Tengah Tahun 2022. Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan rancangan cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu post partum dengan tindakan SC di ruang nifas RSUD Pandan bulan Juli 2022 yaitu 47 orang, dan jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 47 orang dengan menggunakan metode total sampling. Analisa yang digunakan adalah Chi-square, dengan hasil menunjukkan ada hubungan mobilisasi dini post section caesarea dengan penyembuhan luka operasi p (0,000). Disarankan pada post section caesarea dapat melakukan penyembuhan luka operasi yang tepat dengan cara mobilisasi dini. Tenaga kesehatan dapat menyatakan kepada ibu post section caesarea tentang bahaya jika penyembuhan luka operasi lama.

Article Details

How to Cite
[1]
N. Rangkuti, Y. Zein, N. Batubara, M. Harahap, and M. Sodikin, “HUBUNGAN MOBILISASI DINI POST SECTIO CAESAREA DENGAN PROSES PENYEMBUHAN LUKA OPERASI DI RSUD PANDAN”, JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT, vol. 11, no. 1, pp. 570-575, Jan. 2023.
Section
Artikel

References

Salemba Medika
Anggraeni Asri Auliana. (216). Hubungan Mobilisasi Dengan Penyembuhan Luka Sectioo Caesaria Di RS PKU Muhamamdiyah Gamping Yogyakrta. Universitas Yogyakarta
Baroroh, Dewi Baririet. (2017). Konsep Luka. http://www.foxitsoftware.com. Diunduh tanggal 11 Januari 2015
Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara. (2020). Profil Kesehatan Provinsi Sumatera Utara Tahun 2020. Diperoleh 15 Januari 2022, dari http://www.dinkes.sumutprov.go.id
Fauziah dan Fitriana. (2018). Hubungan Mobilisasi Dini Post Section Caesaria (SC) Dengan Proses Penyembuhan Luka Operasi Di Ruang Kebidanan RSUD. Abdul Wahab Sjahranie Samarinda Tahun 2018. Bunda Edi-Midwifery Journal
Kementerian Kesehatan RI. (2020). Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2020. Jakarta: Kemenkes RI
Kementerian Kesehatan RI. (2020). Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2020. Jakarta: Kemenkes RI
Putri Hilda Ayu Pratiwi. (2019). Hubungan Mobilisasi Dini Post Operasi Caesaria Dengan Proses Penyembuhan Luka Di Ruang Nifas RSUD Kota Kendari Tahun 2019. Naskah Publikasi Skripsi
Rahmadhani Nur Islah (2018). Hubungan Mobilisasi Dini Post Caesaria Dengan Proses Penyembuhan Luka Operasi Di Ruang Nifas Rumah Sakit Umum Dewi Sartika Kota Kendari Tahun 2018. Skripsi
Roberia Novrida. (2018). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Penyembuhan Luka Post Section Caesaria Di Rumah Sakit Umum Adam Malik Medan Tahun 2018. Skripsi
Salamah Sri Mahmudah. (2015). Hubungan Mobilsasi Dini Dengan Pemulihan Luka Post Section Caesarea Di Rumah Sakit Panembahan Senopati Bantul. Stikes Yogyakarta
Solehati, T. (2017). Konsep Relaksasi Dalam Keperwatan Maternitas. Bandung: Pt Refika Aditama
Sumaryati, Widodo, G.G., & Purwaningsih, H. (2018). Hubungan Mobilisasi Dini dengan Tingkat Kemandirian Pasien Post Sectio Caecarea di Bangsal Mawar RSUD Temanggung. Indonesian Journal of Nursing Research, Vol. 1 (1)
Wirnata. (2016). Belajar Merawat Di Bangsal Anak. Jakarta : ECG
World Health Organization (WHO). (2020). Angka Kejadian Sectio Caesarea, WHO, Amerika